Resep Kalio Daging Bebek Empuk

Resep Kalio Daging Bebek Empuk

Masak Apa Hari Ini – Selain daging sapi dan ayam, bumbu kalio juga bisa diolah untuk bebek.

Ada resep kalio bebek untuk delapan porsi makan yang bisa kamu hidangkan untuk keluarga besar. Beli satu ekor bebek dan potong menjadi delapan, cuci bersih dengan air mengalir.

Lumuri bebek terlebih dahulu dengan garam dan air jeruk nipis agar baunya hilang.

Baca Juga : Resep Kue Nastar 1 Kg Lembut dan Empuk

Resep kalio bebek

Bahan

  • 1 ekor bebek, potong delapan bagian
  • 800 ml santan dari 1 butir kelapa
  • 1 liter santan dari perasan santan kental
  • 3 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
  • 2 lembar daun kunyit
  • 3 buah asam sunti
  • 2 batang serai, memarkan
  • 2 cm lengkuas, memarkan
  • 3 sdt garam
  • 6 sdt gula merah
  • 1 sdm minyak untuk menumis
  • 500 ml minyak untuk menggoreng

BACA JUGA : Resep Ayam Goreng Mentega Solaria

Bumbu halus

  • 1/2 sdt klabet, sangrai
  • 2 cm kunyit, bakar
  • 6 butir bawang merah
  • 4 buah cabai merah
  • 3 cm jahe

Cara membuat kalio bebek

  1. Lumuri bebek dengan 1/2 sdt garam dan 1/2 sdt air jeruk nipis. Goreng bebek di dalam minyak panas. Angkat dan sisihkan.
  2. Panaskan minyak, tumis bumbu halus, daun jeruk, daun kunyit, asam sunti, serai, dan lengkuas sampai harum. Masukkan bebek, aduk sampai terbalut bumbu. Bumbuhi garam dan gula merah, aduk rata, tuang santan. Masak sambil diaduk.
  3. Masukkan santan kental, masak sambil diaduk hingga mendidih.

TERSEDIA JUGA:

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *